Pengobatan TB pada Ibu Hamil
dr. Paradilla (Dokter Umum Puskesmas Sugih Waras)
TB Paru merupakan infeksi paru yang disebabkan oleh bakteri atau kuman Mycobacterium tuberculosis. Selain paru kuman TB ini bisa menyerang seluruh organ tubuh kita seperti ginjal, otak, usus, kelenjar getah bening dll. Indonesia sendiri merupakan negara dengan kasus TB terbanyak urutan ke tiga se dunia.
Kuman TB bisa menular melalui droplet (percik renik dari batuk/bersin /bicara) orang yang mengandung kuman TB yang terhirup masuk ke saluran pernapasan. Jadi, penyakit TB ini ditularkan dari orang yang terinfeksi kuman TB bukan dari asap rokok, polusi udara, atau debu.
Tb paru bisa menginfeksi semua orang termasuk ibu hamil. Pengobatan TB saat hamil sangat penting dilakukan demi keselamatan ibu dan janin. Selama ibu hamil menjalani pengobatan secara teratur, besar kemungkinan infeksi TB tidak akan memengaruhi pertumbuhan janin. apabila ibu hamil yang tidak mendapatkan terapi TB secara optimal dapat menimbulkan risiko diantaranya;
- Bayi lahir prematur
- Berat badan lahir rendah
- Penularan infeksi TB kepada janin
- Penularan infeksi ke orang lain.
Perlu diingat pengobatan TB harus dilakukan secara disiplin sesuai petunjuk dokter atau petugas kesehatan. Jika tidak, akan meningkatkan risiko resistensi obat dan kambuhnya penyakit TB. Hal ini akan menyulitkan pengobatan TB selanjutnya.
TB saat hamil mungkin terdengar sangat menakutkan. Namun kondisi ini dapat disembuhkan dengan pengobatan yang rutin dan disiplin. Dengan menjalani pengobatan yang benar, ibu hamil tidak hanya melindungi dirinya sendiri namun melindungi janin dan orang disekitarnya.
Pengobatan TB pada ibu hamil berlangsung selama 6 bulan dengan 2 fase pengobatan. 2 bulan pertama disebut fase intensif, disini pasien harus minum obat setiap hari. Dilanjutkan 4 bulan kemudian di fase lanjutan dengan minum obat seminggu 3 kali. Selain pengobatan dengan Obat TB ibu hamil dengan TB perlu mengkonsumsi makanan tinggi kalori dan tinggi Protein. Selain itu ibu hamil dianjurkan untuk berjemur dan berolahraga ringan untuk menjaga tubuh tetap sehat